Sabtu, 03 Januari 2009

mpasi 1

Frekuensi:
Makan besar: 1-2 kali per hari
Cemilan: 1 kali per hari
ASI: kapan saja bila diminta atau formula umumnya setiap 3-4 jam

Porsi:
Makanan: 1-2 ujung sendok teh pada awalnya, bertahap tingkatkan sesuai bertambahnya usia dan minat bayi.

Resep MPASI 6 bulan

 

  • Bubur susu tepung beras merah/putih

Bahan :

 - 2 sdm tepung beras merah/putih

 - ASI/susu formula secukupnya (aku sich kira2 30-50 cc)

Cara membuat:

  • campur jadi satu semua bahan atur kekentalannya , sajikan :D           
  • Puree Apel

Bahan :

1/2-1 buah apel matang ukuran sedang

Cara Membuat:
- Buah dikupas, buang bagian tengahnya, cuci sampai bersih.
- Potong menjadi 4 bagian.
- Kukus di atas api sedang selama 5-10 menit.
- Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, haluskan dengan blender, tambahkan air matang atau ASI/susu formula sampai kekentalan yang diinginkan.

  • Puree Pir

Bahan :

1/2-1 buah Pir matang ukuran sedang

Cara Membuat:
- Buah dikupas, buang bagian tengahnya, cuci sampai bersih.
- Potong menjadi 4 bagian.
- Kukus di atas api sedang selama 5-10 menit.
- Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, haluskan dengan blender, tambahkan air matang atau ASI/susu formula sampai kekentalan yang diinginkan.

  • Puree Pisang

Bahan:
1 buah Pisang

Cara Membuat:
- Pisang dikupas dan potong-potong.
- Haluskan dengan garpu/saringan kawat/blender. Tambahkan ASI atau susu formula untuk mengencerkan.

  • Puree Ubi

Bahan:

1/2 - 1 buah ubi jalar ukuran sedang

air secukupnya cukup untuk menggenangi ubi)

Cara membuat:

- Buah dikupas,  cuci sampai bersih.
- Potong menjadi 4 bagian.
- Kukus/rebus di atas api sedang selama 5-10 menit.
- Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, haluskan dengan blender, tambahkan air matang atau ASI/susu formula sampai kekentalan yang diinginkan

  • Puree Labu Parang

Bahan:

50 gram labu kuning/labu parang

air secukupnya (cukup untuk menggenangi labu)

Cara membuat:

- Buah dikupas,  cuci sampai bersih.
- Potong menjadi 4 bagian.
- Kukus/rebus di atas api sedang selama 5-10 menit.
- Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, haluskan dengan blender, tambahkan air matang atau ASI/susu formula sampai kekentalan yang diinginkan

  • Puree kacang hijau

Bahan:

1/4 cangkir kacang hijau

100 cc air 

Cara membuat:

- Cuci sampai bersih kacang hijau
- Rebus di atas api sedang selama 15-20 menit.
- Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, haluskan dengan blender, tambahkan air matang atau ASI/susu formula sampai kekentalan yang diinginkan

  • Puree Kentang

Bahan:

1/2 - 1 buah kentang ukuran sedang

air secukupnya (cukup untuk menggenangi kentang)

Cara membuat:

- Buah dikupas,  cuci sampai bersih.
- Potong menjadi 4 bagian.
- Kukus/rebus di atas api sedang selama 5-10 menit.
- Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, haluskan dengan blender, tambahkan air matang atau ASI/susu formula sampai kekentalan yang diinginkan

  • Bubur Oatmeal

 Bahan :

2 sdm Havermuth atau Quick Oats
70 cc air
2 sdm ASI atau susu formula bubuk

Cara membuat:
Campurkan havermuth dengan air. Masak dalam panci kecil sampai mendidih, kecilkan api, aduk dan masak dengan api kecil selama 5 menit.
Matikan kompor, dinginkan.
Setelah diningin campurkan ASI/susu bubuk aduk rata. Sajikan segera, atau dinginkan atau bekukan terlebih dahulu.

  • Puree Alpukat 

Bahan:

1 buah alpukat matang
ASI/susu formula dicampurkan air matang secukupnya

Cara Membuat:
Buang biji alpukat, lalu haluskan daging buahnya.
Campurkan dengan ASI atau susu formula dengan kekentalan yang diinginkan.

Saran Penyajian: Berikan puree alpukat sebagai makanan tunggal atau campur dengan puree sayur/buah lainnya.

Variasi: Buah alpukat dikeruk halus dan langsung sajikan